Kamis, 15 Agustus 2013

SYARAT-SYARAT TERKABULNYA SUATU DO'A


Dalam hidup ini, sering kali kita selepas sholat kita selalu berdo'a kepada Allah SWT. Akan tetapi sering kali pula kita selalu bertanya kenapa Allah belum mengabulkan do'a - do'a yang kita panjatkan. Ada apa dengan do'a kita ? kenapa do'a kita belum dikabulkan atau bahkan tidak dikabulkan Allah SWT.

Berikut ini syarat-syarat terkabulnya do'a menurut Al-Qur'an Surat 2:186:

wa-idzaa sa-alaka 'ibaadii 'annii fa-innii qariibun ujiibu da'wata alddaa'i idzaa da'aani falyastajiibuu lii walyu/minuu bii la'allahum yarsyuduuna

[2:186] Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdo'a apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.

  1. Syarat pertama adalah haruslah kita dekat dengan Allah Swt.
  2. Memenuhi segala perintah Allah
  3. Beriman Kepada Allah dengan sebenar-benar iman menurut-Nya
Bagaimana cara kita agar bisa dekat dengan Allah, apa sajakah perintah-perintah Allah dan bagaimana cara beriman dengan Allah dengan sebenar-benar iman menurut-Nya ? 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar